oleh

Bupati Pasangkayu, Utamakan Program Skala Prioritas Ditengah Anggaran Daerah Minim

Mamujuekspres.com|PASANGKAYU|–Bupati Pasangkayu H.Yaumil Ambo Djiwa, SH menghadiri Musrembang di Kecamatan Bambaira bersama Camat Bambaira, para OPD, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Ketua BPD serta Tokoh Masyarakat.

Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tahun  2023 tingkat Kecamatan Bambaira dengan tema “Peningkatan Pertumbuhan ekonomi Penguatan Reformasi struktural” bertempat di aula Kantor Camat Bambaira, Desa Bambaira, Rabu (8/2/23).

Bupati Pasangkayu H.Yaumil Ambo Djiwa, SH mengatakan musrembang merupakan agenda tahunan yang bertujuan untuk menyusun program skala proritas ditengah anggaran daerah yang sangat minim sehingga harus di manfaatkan sebaik mungkin.

Dikatakan, dengan kondisi keuangan daerah sangat minim di harapkan pengertian masyarakat jika Pemda tidak dapat memenuhi seluruh program yang di usulkan.

Bupati Yaumil mengingatkan Kab. Pasaangkayu merupakan salah satu daerah yang menjadi penyangga Ibu Kota Negara (IKN) dengan demikian semua potensi di daerah ini harus dimanfaatkan seperti hasil Bumi, Kelautan dan peternakan untuk menyangga kebutuhan IKN.

Sementara ketua BPD Desa Kaluku Nangka, Rudi menyampaikan keluhan masyarakat di desanya terkait keberadaan Tower XL yang belum beroperasi, jangan sampai kejadian seperti di pakawa sudah 3 tahun tower berdiri belum berfungsi. (Indah Isnada/red)

Komentar

Update Terbaru