oleh

Kankanwil Kemenkumham Hadir Di Forum Konsultasi Publik RKPD Sulbar

Mamujuekspres.com|MAMUJU|–Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Provinsi Sulbar dengan tema “Peningkatan Ekonomi Inklusif dan Daya Saing Sumber Daya Manusia bertempat di graha sandeq, Kamis (2 Pebruari 2023)

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Muhammad Idris dan Kepala Bappeda Junda Maulana, Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan OPD Pemerintah Provinsi, Akademisi, dan tamu undangan lainnya hadir secara langsung dan virtual

Menurut Kakanwil Parlindungan, Forum Konsultasi Publik ini merupakan salah satu rangkaian dan tahapan dalam penyusunan rancangan awal RKPD, membahas rencana awal RKPD bersama stakeholder untuk memperoleh masukan, saran, dan penyempurnaan. Kemudian hasil konsultasi publik ini  dituangkan dalam Berita Acara Kesepakatan untuk bahan penyempurnaan rancangan awal RKPD.

Sementara Pj. Gubernur Sulbar, Akmal Malik menyampaikan bahwa Forum Konsultasi Publik ini menjadi tempat pembahasan perencanaan pembangunan.

Kita disini berkumpul bersama-sama mendapat kritik yang konstruktif, melihat bagaimana sumber daya yang ada dan bagaimana mengakselerasi dana yang terbatas untuk membangun Sulawesi Barat untuk lebih baik ke depannya,” ujar Akmal Malik.

Akmal Malik mengatakan bahwa Provinsi Sulbar beruntung memiliki potensi sosial yang bagus, keamanan terjaga, situasi dan kondisi yang kondusif, serta komunikasi dan koordinasi yang baik dengan Pimpinan Instansi vertikal dan daerah.

“Saya sangat berharap Forum Konsultasi Publik ini bisa mengurai segala permasalahan. Bapak/Ibu yang terlibat diharapkan menyampaikan masukan masukan yang positif bagi pembangunan di Sulawesi Barat” ujar Pj Gubernur Sulbar.

Akmal Malik menambahkan, perencanaan dan pelaksanaan harus tercapai hasil dan outcome. Pj. Gubernur sangat yakin stakeholder terus bersemangat dalam upaya memberikan kontribusi untuk Provinsi Sulawesi Barat lebih baik.

“Kuncinya adalah kolaborasi dan manfaatkan peran dari Forkopimda. Semua capaian dibuat sedetail, terukur, dan sekuantitatif mungkin. Kami yakin forum ini bisa merumuskan rencana yang terbaik,” pungkas Akmal Malik. (ham)

Komentar

Update Terbaru