oleh

Ketua TP. PKK Kab.Pasangkayu Hj.Aulia Yaumil Lantik Ketua TP. PKK Kec.Pedongga

Mamuju Ekspres.com–Ketua TP. PKK. Kabupaten Pasangkayu Hj. Aulia Yaumil melantik Ketua TP. PKK Kecamatan Pedongga periode 2022-2027, dirangkaikan  penyerahan jergen minyak jelantah sebagai bentuk kerja sama TP. PKK Kab.Pasangkayu dengan Perusda Pasangkayu bertempat di Aula Kantor Kec. Pedongga, rabu (9/2/22).

Turut hadir pada pelantikan tersebut Camat Pedongga, Direktur Perusda Pasangkayu, Kabag Protokol dan Komunikasi, para Kepala Desa se- Kecamatan Pedongga, ketua dan anggota TP.PKK Kab.Pasangkayu, TP. PKK Kecamatan dan Desa.

Ketua TP. PKK Kab. Pasangkayu Hj.Aulia Yaumil dalam sambutannya mengatakan dengan dilantiknya Ketua TP.PKK Kec.Pedongga yang baru akan menjadikan tata kelola TP.PKK Kecamatan dan Desa akan lebih profesional dan semakin maju

Dikatakan, keberadaan kaum perempuan yang mewadahi organisasi gerakan PKK memiliki peran strategis dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh, oleh karena itu pihaknya menghimbau agar senantiasa meningkatkan etos kerja sebagai ciri khas manajemen TP.PKK di Kecamatan, sebagai Tim Penggerak PKK tentunya harus solid, kreatif dan inovatif untuk memajukan daerah ini lebih maju, sejahtera dan merata, ujarnya.

Keberadaan TP.PKK Kec.Pedongga harus bersinergi dengan Camat, Lurah dan Desa melalui tugas dan fungsi masing-masing, kepada Ketua TP. PKK Kec.Pedongga yang baru di lantik, Ketua TP.PKK Kab.Pasangkayu mengucapkan “selamat” ucapnya. (hms)

Editor : Andi

 

Komentar

Update Terbaru