oleh

Pemulihan Ruas Jalan Jembatan Arteri Selesai Tepat Waktu

Mamuju Ekspres.com–Satker PU Bina Marga Sulbar melalui paket proyek pemulihan dan rekontruksi ruas jalan Kota Mamuju sepanjang 10,8 km diharapkan rampung akhir tahun ini, hal tersebut di ungkapkan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK 1.1 Sulbar) Dian Pratiwi Anggeraini kepada media ini diruang kerjanya, jumat (31/12/21)

Dikatakan, paket yang dikerjakan PT. Diana Jaya Lestari sesuai kontrak kerja 23 Juli 2021 dikerjakan selama 162 hari telah berjalan sesuai perencanaan meliputi pemulihan ruas jalan Gatot Subroto, Jend. Sudirman, Urif Sumiharjo, KS. Tubun, A.Yani dan Hasanuddin Kota Mamuju.

Khusus Losa I dan Losa II  pihaknya sebagai owner atau pemilik proyek pokus melakukan supervisi agar pemulihan jalan jembatan yang terletak dijalan arteri dapat selesai tepat waktu, pasalnya jembatan ini banyak menyita perhatian warga kota.

Pihaknya optimis pekerjaan tersebut akan selesai tepat waktu, dimana perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut, kinerjanya bagus, pekerjaannya mengikuti spesifikasi tehnis perencanaan dan telah disupervisi dari PPK, terkait mutu dan kualitas ujarnya. (m2)

Komentar

Update Terbaru